Tuesday, March 27, 2012

10 Koleksi Unik di Dunia

Ghiboo.com - Bagi seorang kolektor, saat ia mampu mendapatkan barang atau koleksi yang diinginkannya, maka ia akan mendapatkan kepuasan yang tak ternilai. 

Demi kepuasan tersebut terkadang ia mengabaikan materi. So seberapapun mahalnya harga barang tersebut, ia pasti akan membelinya.

Berikut ini 10 kolektor di dunia dengan beragam koleksi uniknya, bahkan beberapa kolektor dibawah ini telah tercatat di Guinness World Records. 10 kolektor unik tersebut adalah: 


1. Dimistris Pistiolas sang kolektor kamera



Dimistris Pistiolas, Athena, Yunani. Memiliki koleksi kamera film terbanyak di dunia, kamera ini milik pribadinya, Dimitris memiliki 937 kamera model vintage dan juga punya proyektor.


2. Wang Guohua sang kolektor bungkus rokok



Wang Guohua, Pria asal China ini sudah sejak tahun 2003 mengoleksi bungkus rokok, ia menyimpan koleksi bungkus rokoknya di sebuah kamar di kota Hangzhou, provinsi Zhejiang, Cina. Koleksinya sekarang telah mencapai lebih dari 30.000 bungkus rokok meliputi lebih dari 100 area produksi, dan lebih dari 10 Negara. 


3. Lisa Courtney sang kolektor pernak-pernik Pokemon


Lisa Courtney mengoleksi pernak-pernik yang berhubungan dengan Pokemon, koleksinya telah masuk Guinness World Records pada tahun 2010, edisi Gamers. Sampai saat ini koleksi Lisa Courtney telah mencapai 12.113 buah.


4. Ron Hood sang kolektor PEZ (wadah permen) dan merchandise

Ron Hood mengoleksi PEZ (wadah permen) dan merchandise, koleksinya ia simpan di basement yang berada di daerah Lewiston. Saat ini koleksinya telah mencapai 3000 PEZ.


5. Heinrich Kath sang kolektor cangkir Beer

Seorang petani, Heinrich Kath, memperlihatkan beberapa koleksinya berupa cangkir-cangkir Beer, jumlahnya lebih dari 20.000, ia tinggal di Cuxhaven, Jerman. Anehnya, orang ini ternyata tidak suka meminum beer, ia hanya suka mengoleksi gelas beer (Mug) sejak tahun 1997.


6. Valli Hammer sang kolektor bebek karet

Valli Hammer adalah seorang kolektor bebek karet. Tak ada satupun dari koleksinya yang persis sama. Memang bukan yang terbanyak di dunia, rekor dunianya diklaim oleh orang California. Tapi Valli, saat ini sudah memiliki 2.469 bebek. Valli Hammer tengah berjuang untuk meraih rekor dunia.


7. Pam Barker sang kolektor boneka burung hantu

Guinness World Records sudah sangat mengenal orang ini, Pam Barker yang berasal dari Leeds. Dialah pemegang rekor kolektor boneka burung hantu dengan jumlah lebih dari 18.000.


8. Mary Ann Jual sang kolektor gulungan View-Master 

Mary Ann Jual dari Cincinnati memiliki 40.000 gulungan View-Master di koleksi pribadinya, ia dianggap sebagai kolektor dunia terbesar di Green Bay, Wisconsin.


9. Ron Tyler sang kolektor gantungan kunci

Bermula dari gantungan kunci yang ia beli di Vietnam (di mana ia menjabat sebagai penembak helikopter pada saat peperangan) 41 tahun yang lalu. Ron Tyler akhirnya menjadi kolektor gantungan kunci di sepanjang kehidupannya.


10. Sharon Bladgey sang kolektor boneka Santa Claus

Sharon Bladgey mengoleksi 6.000 boneka Santa Claus. Saking banyaknya, Sharon Bladgey membutuhkan waktu 3 minggu untuk menata koleksinya hingga layak ditampilkan pada dunia.

Wednesday, March 21, 2012

Need For Speed : Most Wanted CHEAT & Trainer

Untuk yang pengen instan dalam perolehan uang dan konten-konten permainan Need For Speed :Most Wanted 

disini saya akan share beberapa tips atau cheat untuk mendapatkan itu :


Ketik Kode sebelum MainMenu
Code Result

----------------------
iammostwanted – Membuka mobil
givemethegto - Diberi mobil GTO
iammostwanted – Semua mobil terbuka
burgerking - Tantangan burgerking terbuka
castrol - Ford GT terbuka dengan Castrol decals
Jika Kode-kode tersebut tidak berpengaruh 
Maka anda bisa menggunakan Trainer 

Download Trainer

Untuk cara penggunaan dan info lengkap seputar Trainer anda bisa lihat disini

Bonus $ 10.000
Untuk setiap kali permainan NFS Underground & Underground 2, pasti akan mendapatkan modal pertama  $ 10.000 sama halnya dengan NFS Most Wanted.


Membuka Semua Mobil 
Untuk bisa membuka atau mendapatkan semua mobil di NFS Most Wanted anda harus bisa mengalahkan Bos-bos yang terkena Blacklist. berikut mobil yang akan di dapat setelah mengalahkan Bos Blacklist :


Aston Martin DB9                 : Blacklist Boss 7 
Audi A3 3.2 Quattro             :  Blacklist Boss 15 
 Audi A4 3.2 FSI Quattro     : Blacklist Boss 14 
 Audi TT 3.2 Quattro            : Blacklist Boss 15 
 BMW GTR (versi Ras)         : Blacklist Boss 1 
 Cadillac CTS                          : Blacklist Boss 12 
 Corvette C6                           : Daftar Hitam Boss 5 
 Corvette C6.R                       : Lengkap 100% dari permainan 
 Dodge Viper SRT 10            : Blacklist Boss 6 
 Ford GT                                 : Blacklist Boss 4 
 Lamborghini Gallardo          : Blacklist Boss 6 
 Lamborghini Murcielago      : Blacklist Boss 4 
 Lotus Elise                             : Blacklist Boss 8 
 Mazda RX-7                           : Daftar Hitam Boss 9 
 Mazda RX-8                           : Daftar Hitam Boss 12 
 Mercedes-Benz CLK 500    : Blacklist Boss 8 
 Mercedes-Benz SL 500        : Blacklist Boss 11 
 Mercedes-Benz SLR McLaren            : Blacklist Boss 3 
 Mitsubishi Eclipse                                  : Blacklist Boss 14 
 Mitsubishi Lancer Evolution VIII       : Daftar Hitam Boss 11 
 Mustang GT                            : Blacklist Boss 12 
 Pontiac GTO                            : Blacklist Boss 10 
 Porsche 911 Carrera S            : Blacklist Boss 7 
 Porsche 911 Turbo S              : Blacklist Boss 5 
 Porsche Carrera GT               : Blacklist Boss 3 
 Porsche Cayman S                  : Blacklist Boss 10 
 Renault Clio V6                        : Blacklist Boss 13 
 Subaru Impreza WRX STI    : Blacklist Boss 9 
 Toyota Supra                           : Blacklist Boss 13 
 Monaro Vauxhall VXR            : Blacklist Boss 10




Source 1
Source 2

Trainer dan Cara Penggunaannya di NFS : Most Wanted





Trainer
Sebelumnya saya akan membahas terlebih dahulu tentang trainer. Trainer Adalah Cheat dalam bentuk program atau sofware, dalam segi kegunaan Trainer sama dengan cheat, namun bedanya trainer lebih mudah karena kita tidak harus mengotak ngatik kode, kita hanya klik ini klik itu dan biasanya trainer lebih efektif dari pada kode-kode cheat. CMIWW,.


Back to topic


Cara Penggunaan Trainer pada NFS Most Wanted 1.2


  1. Download dulu Trainernya di Sini
  2. Ekstrak hasil download
  3. Buka Game Need For Speed Most Wanted
  4. Buka juga NFS Most Wanted Trainer "nfsmw-tr"
  5. Jalan kanlah game NFS Most Wanted untuk melihat hasil atau fungsi trainer, ikuti cara berikut.:
  • Tekan F1 untuk NOS tak terbatas
  • Tekan F2 untuk Jumping
  • Tekan F3 untuk Super Brekes
  • Tekan F4 untuk 2x Boost
  • Tekan F5 untuk Kecepatan 150 Mph secara instan
  • Tekan F6 untuk Memutar 
  • Tekan F8 untuk Warp Forward
  • Tekan F9 untuk Uang tak terbatas
  • Tekan F10 untuk Tidak pernah rusak


Trainer NFS Most Wanted lainnya :


  1. Untuk mengoptimalka profil, mobil, performa mobil, uang secara lengkap dan lain sebagainya anda bisa download trainer tersebut disini --> Download
  2. Untuk 1.3: Unlimited N20, Waktu Speedbreaker Unlimited, Dapatkan Uang besar-besaran, Bounty besar-besaran (Karir dan Pursuit), Tidak Panas Mobil, Jadilah Waktu Pursuit "Most Wanted", Jangan pernah Get Busted, Cooldown Instan, Freeze Waktu Pursuit, Atur ke 45 Menit-menit, Percepatan supercepat, No Backup Polisi, No Mesin Blown, Milestones Lengkap Instan, 100 Kendaraan Polisi Rusak / amobil, 100 Spike strip / rintangan menghindar. +19 Pilihan. KARYA *** DENGAN VERSION 1,3 *** anda bisa download disini --> Download
  3. Untuk para pemalas yang langsung ingin membuka 100% permainan bisa download trainernya disini --> Download
  4. Untuk  91% selesai permainan. Karir selesai, blacklist semua dikalahkan termasuk mengejar karunia akhir. Panas level 6. Rival mobil terkunci di dalam mobil bonus untuk Races Cepat. Bounty: 16,8 juta. Kas: $ 1,2 juta. trainernya --> Download
  5. 2 Saves : Pertama disimpan dengan semua misi selesai pada Career Mode dan karakter blacklist semua dikalahkan. Kedua disimpan di misi terakhir di Career Mode. 60% selesai permainan. Bounty: 14,2 juta. Kas: $ 7,5 juta. --> Download
  6. Menambahkan sebuah Ferrari 360 Spider ke permainan. Bekerja pada v1.3 permainan. Mod v1.0a. Instruksi disertakan. -->Download
SUMBER

Wednesday, March 14, 2012

5 Hobby Unik Para Rockstars

Pada umumnya, musisi rock identik dengan penampilan urakan dan memiliki gaya hidup yang dekat dengan seks bebas, obat terlarang dan gaya hidup hedon. 

Namun kita tidak bisa menyamaratakan bahwa seluruh musisi rock melakukan hal demikian, ada juga musisi rock yang memang benar-benar mengusung musik keras tanpa terjerumus dengan gaya hidup yang tidak baik. 

Sekalipun musisi rock itu memiliki gaya hidup yang tidak baik, mereka juga pasti memiliki 'sisi lain'. Seperti 5 Rockstar dibawah ini, mereka memiliki hobi unik yang mungkin luput dari pandangan anda, mereka adalah: 

Robert Trujillo dan Kirk Hammett (Metallica) hobi berselancar air dan mengoleksi merchandise film horor



Dua anggota band Metallica ini memiliki hobi yang sama yaitu berselancar air. Anda bisa melihat aksi-aksi menawan mereka diatas papan selancar dalam film 'Some Kind of Monster', mereka menggunakan papan yang bergambarkan simbol metallica, seakan menyimbolkan bahwa band besar itu mampu menghadapi segala terjangan ombak.

Selain berselancar Kirk juga dikenal hobi mengoleksi merchandise film horror. "Koleksi pertamaku adalah majalah monster saat berada di San Fransico, saat itu aku berusia enam tahun, film horror favoritku adalah 'The Mummy or Bride of Frankenstein', aku adalah orang berselera tua, karenanya aku mengagumi 'Boris Karloff'," ujar Kirk Hammett.

Paul Stanley (KISS) hobi melukis



Salah satu anggota band rock, Kiss, Paul Stanley ternyata memiliki hobi yang unik dan karyanya dihargai dengan nilai yang tinggi. Anda mungkin akan takjub tatkala melihat musisi yang identik dengan topeng ini beraksi menggunakan tangannya, namun tidak pada gitar yang biasa ia mainkan, melainkan di atas kanvas dengan cat lukis.

Lukisannya tidak jauh berbeda dengan dunia musik yang digelutinya, ia banyak melukiskan simbol-simbol seperti yang identik dengan kaum hippies, lambang perdamaian dan hati, serta lukisan pop lainnya seperti ikon-ikon budaya, Robert Johnson, Patung Liberti, Monalisa dan teman-temannya di Kiss.



Geddy Lee (RUSH) hobi mengoleksi benda-benda Baseball



Dalam sebuah film dokumenter Rush,'Beyond the Lighted Stage', pemain bassist, keyboardist, sekaligus vokalis, Geddy Lee menjelaskan kecintaannya terhadap olahraga baseball dan ia mengakui hobinya itu sangat jauh dari dunia musik.

Ketika sedang melakukan tur, ia banyak menghabiskan waktunya di kamar hotel hanya untuk menyaksikan pertandingan baseball, dan koleksi merchandise baseballnya pun luar biasa banyaknya. Pada tahun 2008, ia mendonasikan beberapa koleksinya sebanyak 200 kartu bertandatangan pemain baseball Liga Negro ke pihak Museum Negro Leagues Baseball, di Kota Kansas, Amerika Serikat.

Dave Mustaine (Megadeth) hobi menggeluti seni bela diri



Frontman dari grup musik cadas, Megadeth, Dave Mustaine, ternyata memiliki hobi menggeluti seni beladiri. Sebelumnya Dave menggilai peternakan kuda dan ski udara.

Namun, beladiri adalah hobi yang sejak dari usia dini hingga sekarang selalu ia nikmati. Ia mendapatkan sabuk hitam pada beladiri karate Ukidoka dan Taekwondo di usia 12 tahun. Ia bahkan menjadi duta untuk World Taekwondo Federation (WTF) di Korea selatan.

Richie Kotzen (Mr. Big dan Poison) hobi merenovasi rumah



Richie Kotzen bukanlah seorang arsitek, ia hanyalah seorang gitaris namun ia sangat hobi merenovasi rumah, ia bisa menghabiskan waktunya hanya untuk merenovasi rumah. Richie memiliki rumah di Hollywood Hills yang telah ia renovasi secara total dengan ide-ide uniknya.

Ide-ide unik tersebut diantaranya Richie merubah bentuk pancuran air di kamar mandinya menjadi sebuah anak panah, sehingga air akan meluncur keluar melalui anak panah tersebut.


8 Tips Turunkan Berat Badan Tanpa Menyiksa





Banyak orang melakukan diet yang ternyata menyiksa tubuhnya sendiri. Termasuk berpuasa dan olahraga berlebihan yang pada akhirnya tak juga berhasil menurunkan berat badan mereka.

Jika Anda sudah menyerah dengan cara tersebut, berikut ini ada beberapa strategi mudah untuk membuat tubuh Anda menjadi langsing dalam waktu singkat.

1. Makan telur saat sarapan
Penelitian di Nutrition Research menemukan bahwa orang yang mengonsumsi telur saat sarapan bisa mencegah asupan kalori berlebihan saat makan siang dan tentunya buat Anda langsing. Hal ini disebabkan karena telur kaya akan protein yang membuatnya lama dicerna di perut.

2. Berdiri
Cobalah untuk berdiri setiap kali Anda membaca buku atau menerima telepon di tempat kerja. Ternyata berdiri bisa membakar lemak hingga 1,5 kali lebih banyak dibandingkan saat duduk.

3. Jangan makan di depan TV
Hal ini karena iklan di TV dapat mendatangkan selera lebih untuk Anda. Iklan pizza, hamburger, es krim, atau cokelat misalnya, dapat membuat selera makan Anda bertambah dan ingin menyantap lebih banyak. Penelitian di University of Massachussetts menemukan orang yang makan di depan TV cenderung makan lebih dari 300 kalori dalam sehari.

4. Timbang berat badan setiap minggu.
Penelitian yang dipublikasikan dalam American College of Sports Medicine Health & Fitness Journal menunjukkan bahwa tiga dari empat orang sukses menurunkan berat badan berkat rutin mengecek berat badan mereka. Tujuannya, untuk memonitor dan mengingatkan jika Anda sudah mulai berlebihan mengonsumsi makanan berlemak atau berkalori tinggi.

5. Makan Apel
Penelitian dalam jurnal Appetite menyarankan saat jam makan siang, makanlah sebutir apel (bukan jus apel) merupakan cara terbaik untuk menurunkan berat badan. Hal ini sebabkan mengunyah apel memicu rasa kenyal, sehingga Anda mungkin akan mengonsumsi 15 persen kalori lebih sedikit.

6. Ganti Makanan Anda
Menurut peneliti USDA, hanya dengan mengonsumsi 55 gram whey protein setiap hari selama 23 minggu dapat menurunkan berat badan hingga 4 pon dibandingkan jika Anda makan makanan mengandung kalori dan karbohidrat.

7. Bersihkan rumah
Selain membuat rumah terlihat rapi, tubuh Anda pun akan membakar kalori lebih banyak. Membersihkan rumah selama 30 menit mampu membakar kalori tubuh sebanyak 80 kalori.

8. Minum susu tanpa lemak
Menurut peneliti Australia, minum 2,5 cangkir susu tanpa lemak di pagi hari dapat menurunkan kalori hingga 8,5 persen.

SUMBER

Monday, March 12, 2012

7 Makanan Pendongkrak Sistem Kekebalan Tubuh





Semakin baik daya tahan tubuh, maka akan semakin kecil kemungkinan terserang penyakit. Pola makan yang baik tentu saja dapat memperkuat daya tahan tubuh serta mengurangi resiko terserang penyakit tertentu. Berikut ini makanan sehat yang dapat berfungsi sebagai penambah daya tahan tubuh, seperti dilansir melalui Boldsky, Senin (27/2).

Buah-buahan Citrus
Buah-buahan citrus, seperti jeruk, lemon, atau berries merupakan buah yang kaya akan vitamin C. Buah ini dapat meningkatkan kekebalan tubuh untuk menghindari atau mengurangi flu dan batuk. Selain itu, mengonsumsi buah-buahan citrus juga membantu mengatasi gangguan pernapasan Anda dan membantu tubuh untuk memproduksi sel darah putih maupun antibodi. Cobalah untuk konsumsi rutin jus jeruk atau air lemon hangat.

Jamur
Makanan kuno ini sudah diresepkan oleh nenek moyang kita untuk melawan hampir semua jenis penyakit. Jamur mengandung beberapa nutrisi penting bagi tubuh, yang membantu memproduksi sel-sel darah putih yang bertanggung jawab untuk membuat kekebalan tubuh meningkat dalam memerangi infeksi. Beberapa jenis jamur, seperti shitake, maitake and reishi, mengandung antibakteri yang dapat berfungsi sebagai anti tumor.

Bawang Putih
Tak salah untuk memasukkan bawang putih sebagai superfood. Mengonsumsi bawang putih sangat efektif untuk melawan kanker dan ampuh mengobati flu dan alergi. Bawang putih memiliki zat kimia yang disebut allicin, yang berperan sebagai anti-kuman dan meningkatkan produksi antibodi, sehingga efektif melawan segala jenis infeksi dalam tubuh. Seiris bawang putih setiap hari juga mampu mengurangi kadar kolesterol hingga 9 persen.

Yogurt
Yogurt mengandung bakteri baik yang bisa membunuh dan menekan jumlah bakteri jahat dalam perut dan saluran pencernaan, sehingga yogurt menjadi populer sebagai makanan penyembuh diare. Mengonsumsi yogurt secara teratur sangat berperan dalam menunjang kesehatan tubuh. Menurut sebuah penelitian, konsumsi dua cangkir yogurt setiap hari selama empat bulan dapat meningkatkan kekuatan tubuh untuk melawan sel kanker, terutama kanker paru-paru dan kanker kolon.

Kerang Laut
Berbagai macam makanan laut, seperti kerang dan tiram, mengandung zat kimia yang disebut selenium, yang dapat membantu meningkatkan produksi sel darah putih dan menjadi salah satu nutrisi anti-peradangan terbaik bagi tubuh.

Oat dan Biji-bijian lainnya
Makanan gandum utuh, seperti oat, barley, dan beras merah merupakan gudang vitamin B penting bagi tubuh, seperti vitamin B6, asam pantothenoic dan asam folat. Vitamin ini mendukung sistem kekebalan tubuh. Beta-glucan dalam vitamin B juga membantu tubuh melawan infeksi dan menyembuhkan luka lebih cepat.

Teh
Jika merasa dingin, seduhlah teh hangat. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa teh, terutama teh hitam dan teh hijau, mengandung L-theanine yang merupakan asam amino yang meningkatkan imunitas. Penelitian lain juga menunjukkan Fitonutrien pada teh juga mendukung pertumbuhan bakteri baik di saluran pencernaan. Fitonutrien bekerja dengan cara menghambat pertumbuhan bakteri jahat di saluran pencernaan, seperti E. coli, Clostridium dan Salmonella, sehingga kerja bakteri baik tidak terganggu. Cukup konsumsi 4 cangkir teh hijau sehari untuk mendapatkan manfaatnya.


SUMBER